Pentingnya Belajar Digital Art Sejak Anak Usia Dini

Pentingnya belajar digital art sejak usia dini

Masa usia dini merupakan masa terbaik bagi anak untuk belajar. Sebagai orang tua, tentu kita berharap si kecil bisa belajar banyak hal yang bermanfaat bagi masa depan mereka. Salah satu bidang yang bermanfaat untuk dipelajari anak sejak dini adalah digital art.

Digital art atau seni digital merupakan kemampuan untuk berkreasi menggunakan peralatan digital. Berbeda dengan seni tradisional, anak tidak perlu menggunakan kanvas atau cat air dalam membuat karya seni. Lalu, apa manfaat belajar digital art khususnya untuk masa depan anak?

Berikut adalah ulasan mengenai nilai penting belajar digital art yang bisa Anda pahami.

Manfaat Belajar Digital Art Sejak Dini

Banyak orang tua berpendapat bahwa mempelajari seni digital tidak memiliki keunggulan dibandingkan seni tradisional. Namun tentunya kedua jenis seni ini memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri.

Berikut adalah beberapa kelebihan yang menjadi nilai penting dari belajar digital art:

1. Meningkatkan Daya Kreativitas Anak

Tumbuhkan kreativitas anak usia dini melalui belajar digital art

Selayaknya mempelajari seni pada umumnya, manfaat belajar digital art sejak dini akan membantu anak untuk meningkatkan daya kreativitas mereka. Meski begitu, digital art mampu membawa daya kreativitas anak ke tingkat yang lebih tinggi.

Sebab berbeda dengan seni tradisional, digital art tidak terbatas pada ketersediaan kertas dan cat warna. Dengan begitu, anak dapat membuat berbagai gambar sesuai imajinasi mereka.

Selain itu, proses menghapus kesalahan pada digital art juga lebih mudah. Anak cukup menggunakan fitur erase atau menekan tombol undo untuk menghapus kesalahan ketika membuat gambar. Hal ini membuat mereka tidak perlu takut membuat kesalahan sehingga dapat berkarya dengan lebih leluasa.

2. Peluang Masa Depan yang Cerah

Masa depan yang cerah untuk anak usia dini dengan belajar digital art

Profesi artis atau seniman sering kali memberikan keraguan pada banyak orang tua. Terlebih di zaman seperti sekarang, profesi seniman dianggap kurang mampu memberikan karir yang cemerlang bagi anak-anak mereka.

Namun berbeda dengan digital art. Sebab salah satu manfaat belajar digital art untuk masa depan adalah mampu memberikan jaminan karir dan pekerjaan yang lebih baik. Sebab kebutuhan pekerja di bidang seni digital terus bertambah seiring waktu.

Anak yang memiliki kemampuan dasar digital art dapat mengembangkan karir mereka menjadi ilustrator, pembuat logo, hingga membuka agensi digital sendiri. Bahkan mereka juga dapat mengembangkan kemampuan sehingga dapat berkarir menjadi seorang front end developer, hingga pengembang permainan digital.

3. Membantu Anak Berekspresi

Belajar digital art membantu anak untuk berekspresi

Salah satu alasan yang menunjukkan pentingnya belajar digital art adalah menjadi media anak untuk berekspresi. Terlebih anak pada usia dini cenderung memiliki keinginan untuk menunjukkan diri mereka kepada orang sekitar.

Terlebih, kemampuan anak dalam berekspresi cenderung memiliki pengaruh dalam kehidupan sosial mereka di masa depan. Kita sering melihat seseorang yang ragu untuk mengungkapkan pendapat atau takut berkomunikasi dengan orang lain salah satu alasannya adalah karena kurangnya media berekspresi sejak dini.

Oleh karena itulah, belajar digital art memiliki kaitan erat dengan pengembangan rasa percaya. Dengan keberhasilan mereka dalam menciptakan gambar atau karya yang bisa dibanggakan, akan memupuk rasa percaya diri sehingga anak akan menjadi lebih berani ketika beranjak dewasa.

Kesimpulan

Pembelajaran STEAM di PAUD

Menggambar atau membuat karya seni sering menjadi kegiatan favorit bagi anak-anak. Namun sayangnya, tidak banyak orang tua yang menaruh perhatian lebih pada bidang ini sehingga anak tidak mampu mengembangkannya dengan lebih serius.

Padahal seperti yang dapat dilihat pada penjelasan sebelumnya bahwa ada begitu banyak manfaat belajar digital art khususnya sejak usia dini.

Tertarik untuk memberikan pembelajaran digital art yang seru dan menyenangkan untuk anak Anda? Silakan klik link ini untuk membuat jadwal kelas percobaan digital art gratis di ALFA and Friends Centre.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top